add url

Prediksi Pertandingan/skor Brasil vs Spanyol Final Piala Konfederasi 2013

Pertemuan dua tim raksasa sepakbola dari dua benua, banyak pengamat menginginkan keduanya bertemu di Final, karena ini adalah Final Impian! Inilah yang akan terjadi saat dilangsungkannya Final Piala Konfederasi 2013 nanti. Brasil akan menghadapi Spanyol di final. Dua benua, dua raksasa bola! Meski kalau dilihat dari sisi peringkat FIFA mereka terpaut jauh, Spanyol Peringkat 1 dan Brasil peringkat 22, bukan berarti keduanya tak berimbang.

Melihat penampilan Brasil selama di Piala Konfederasi 2013 ini, mereka semakin berkembang. Pemain pemain seperti Fred dan Neymar mulai menunjukkan skil mereka.

Spanyol sendiri, meski bersusah payah untuk menaklukkan Italia di semi final hingga harus adu penalti, tim mereka menunjukkan mentalitas dan performa juara. Didukung dengan pemain yang telah berpengalaman, Spanyol akan menjadi ancaman terbesar tim tuan rumah Brasil.

Faktor Mental Brasil
Sang pelatih tim Samba Brasil ini mengaku timnya masih belum matang 100%. Pendapat Scolari ini ia ungkapkan setelah melihat hasil kerja anak buahnya saat melawan Uruguay tadi pagi di semi final Piala Konfederasi 2013.

Pada laga melawan Uruguay yang digelar di Belo Horizonte, Kamis 27 Juni 2013, gol Fred berhasil disamakan oleh Edinson Cavani di paruh kedua. Tapi gol telat Paulinho akhirnya memastikan langkah tuan rumah.

Ketegangan saat pertandingan  kedua negara diakui Scolari membuat anak asuhnya masih mengalami rasa gugup. Sang pelatih mengaku masih harus memperbaiki mental para pemain, sebelum siap berkompetisi di Piala Dunia tahun depan.

Faktor mental ini bisa saja menjadi masalah bagi Brasil saat akan menghadapi Spanyol di Final Piala Konfederasi 2013 yang akan digelar pada Senin (1/7) dinihari WIB mendatang.
Jika kali ini kembali juara Piala Konfederasi, Selecao akan menciptakan hattrick atau tiga kali beruntun menjadi juara. Brasil merupakan tim yang paling dominan di Piala Konfederasi. Total Selecao sudah tiga kali juara. Selain 2005 dan 2009, Tim Samba juga berhasil keluar menjadi yang terbaik pada 1997.
Keberhasilan Brasil menuju partai puncak tak lepas dari makin tajamnya Fred dan Neymar. Kedua pemain ini masing-masing sanggup membukukan tiga gol dalam Piala Konfederasi kali ini.

Fred sanggup membungkam kritik karena seret gol di awal turnamen. Striker Fluminense ini berhasil mencetak tiga gol dalam dua laga terakhir. Pemilik nama lengkap Frederico Chaves Guedes ini melesakkan dua gol saat Tim Samba menaklukkan Italia, dan satu gol lagi saat Selecao menekuk Uruguay di semifinal.
Sementara itu, Neymar berhasil membukukan tiga gol di babak penyisihan grup. Striker baru Barcelona ini masing-masing menyumbangkan satu gol saat melawan Jepang, Meksiko, dan Italia. Neymar mengaku puas bisa menaklukkan Uruguay di semifinal.
Keberhasilan Brasil menuju final juga tak lepas dari kegemilangan kiper Julio Cesar. Kiper Queens Park Rangers ini sanggup menggagalkan tendangan penalti Diego Forlan saat semi final.


Pertahanan Spanyol
Spanyol membawa tim yang sudah berpengalaman, baik dari sisi permainan maupun mental.
Spanyol berhasil melaju ke Final Piala Konfederasi 2013 setlah menang melalui adu penalti melawan Italia di semi final. Spanyol harus bersusah payah saat melawan Italia. Meski tampil compang camping, Parendelli membuktikan mampu membuat tim matador kewalahan dengan fomasi 3-4-2-1 yang ia terapkan untuk menghadapi Spanyol.

Spanyol sedikit dapat meredam perlawanan Italia saat bek belakang mereka dipaksa untuk mengurangi bantuan serangan ke depan. Karena saat bek belakang membantu serangan, Spanyol rapuh oleh serangan balik yang kerap dilancarkan Italia. Hal in akan menjadi perhatian serius saat akan melawan Brasil yang memiliki pemain pemain eksplosif seperti Neymar dan Fred.

Del Bosque mengaku jika Spanyol beruntung karena menurutnya Spanyol tidak bisa mengatur jalannya pertandingan dan bermain terlalu terbuka. Dia masih memuji penampilan para pemainnya karena tetap tenang meski banyak tekanan dari pihak lawan.
Spanyol kemungkinan akan menahan kedua full-back-nya untuk maju ke depan sehingga pemain Brasil akan  lebih sulit memperoleh ruang serang.

Head To Head Brasil vs Spanyol :

Kedua Negara Belum Pernah Bertemu Sebelumnya


Lima Pertandingan Terakhir Brasil :

27 Jun 2013    Brasil 2 – Uruguay 1   ( Piala Konfederasi FIFA )
23 Jun 2013    Italia 2 – Brasil 4        ( Piala Konfederasi FIFA )
20 Jun 2013    Brasil 2 – Meksiko 0   ( Piala Konfederasi FIFA )
16 Jun 2013    Brasil 3 – Jepang 0     ( Piala Konfederasi FIFA )
10 Jun 2013    Brasil 3 – Prancis 0     ( Ujicoba Antarnegara )


Lima Pertandingan Terakhir Spanyol :

28 Jun 2013    Spanyol 0 – Italia 0        ( Piala Konfederasi FIFA )
24 Jun 2013    Nigeria 0 – Spanyol 3     ( Piala Konfederasi FIFA )
21 Jun 2013    Spanyol 10 – Tahiti 0     ( Piala Konfederasi FIFA )
17 Jun 2013    Spanyol 2 – Uruguay 1   (  Piala Konfederasi FIFA )
12 Jun 2013    Spanyol 2 – Irlandia 0    ( Ujicoba Antarnegara )


Prediksi Squad Formasi Dan Susunan Pemain Utama Kedua Tim :

Brasil ( 4-3-3 ) : Julio César ( Kiper ), Daniel Alves ( Bek ), Thiago Silva ( Bek ), David Luiz ( Bek ), Marcelo ( Bek ), Paulinho ( Gelandang ), Oscar ( Gelandang ), Luiz Gustavo Dias ( Gelandang ), Fred ( Penyerang ), Neymar ( Penyerang ), Hulk ( Penyerang ).

Spanyol ( 4-4-2 ) : Casillas ( Kiper ), Piqué ( Bek ), Sergio Ramos ( Bek ), Arbeloa ( Bek ), Jordi Alba ( Bek ), Javi Martínez ( Gelandang ), Xavi ( Gelandang ), Iniesta ( Gelandang ), David Silva ( Gelandang ), Juan Mata ( Stiker ), Fernando Torres ( Stiker ).

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Follow Kami